Saturday, May 18, 2013

Buta Aksara

John Corcoran - Buta Aksara
Seorang guru yang telah pensiun bernama John Corcoran mengaku telah mengajar di sekolah menengah selama 17 tahun walaupun dia tidak bisa membaca dan menulis. Hampir di setiap kelas selama dia bersekolah, pensiunan guru ini selalu mencontek dalam setiap ujian atau tes. John Corcoran mendapat gelar diploma tahun 1956, kemudian mulai mengajar di Palo Verde High School. Dia mendapat gelar sarjana pendidikan tahun 1961, walaupaun dalam kondisi buta aksara.

Selama dia mengajar, Corcoran juga berbisnis real estate, dan sukses. Baru pada usia 48 tahun, John Corcoran mulai belajar membaca dan menulis lagi. Sekarang dia telah menulis dua buah buku antara lain “The Teacher Who Couldn’t Read” dan “Bridge to Literacy”.  Dia juga mendirikan John Corcoran Foundation, yang telah disetujui oleh pemerintah di negaranya sebagai tempat belajar membaca dan menulis di Colorado dan California. Saat ini, jumlah siswa di organisasi Corcoran mencapai 600 orang, ada juga yang mendapat pendidikan via Internet.

SUMBER

No comments:

Post a Comment